KKN-PAR STIQSI Bidang Pendidikan: Latih Kreativitas Anak Desa Jabung dengan SCCC

Peserta KKN-PAR STIQSI Lamongan, dari divisi pendidikan mengadakan kegiatan SCCC (STIQSI Creative Centre Competition), kepada para siswa Thoriqatul Hidayah dan MI Muhammadiyah 11 Jabung kelas 4, 5, dan 6. SCCC merupakan kegiatan asah kreatifitas anak untuk menghasilkan karya kerajinan tangan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 29 September 2023 pukul 08.00 hingga 10.00 WIB di lapangan masing-masing lembaga.

Untuk pelaksanaan kegiatan, anggota Devisi Pendidikan KKN-STIQSI PAR dibagi menjadi dua tim, untuk mendampingi tiap lembaga. Kemudian, mereka membagi beberapa kelompok kepada para siswa di masing-masing lembaga. Meski dengan jumlah panitia yang sedikit, kegiatan ini dapat berjalan dengan baik. anak-anak bersemangat dan merasa senang dengan program kerja yang dimiliki oleh divisi pendidikan ini. Baik anak-anak dari lembaga MI Muhammadiyah 11 maupun MI Thoriqatul Hidayah desa Jabung.

“Perasaan mengikuti lomba ini senang karena sebelumnya belum pernah, dan mainannya juga sama kakak-kakak KKN-PAR” ujar Fian dan Azril siswa MI Muhammadiyah 11. Para siswa lainnya pun dapat menyelesaikan tantangan perlombaan dari kakak-kakak KKN-PAR. Mereka berhasil menghasilkan berbagai karya berbahan stik es krim yang bermacam-macam dan unik. Seperti Ka’bah, bintang, pohon, rumah, perahu, dan masih banyak lagi.

Harapan divisi pendidikan dari kegiatan SCCC adalah untuk menjalin kerjasama antar tim, baik MI Muhammadiyah 11 maupun MI Thoriqatul Hidayah. Meningkatkan kreativitas masing-masing kelas. Serta membangun kekompakan anak-anak dalam bekerjasama menghasilkan suatu karya.

Reporter : Imelda Rudin
Editor : Faiq El Meida